Tuesday, April 6, 2010

Gig Gossip: Pitbull dan Java Musikindo Catat Rekor Muri


Fenomenal. Ini kata yang tepat untuk penjualan tiket pertunjukan Pitbull di Jakarta. Hanya dalam satu hari saja, ribuan tiket sudah habis dibeli. Kini penggemar Pitbull yang tidak kebagian tiket terpaksa gigit jari atau harus menebusnya jauh lebih mahal dari tangan calo yang nan sadis mematok harga.

Rekor yang seharusnya dicatat oleh Muri ini tidak disangka-sangka. Di hari yang cerah, tiba-tiba kantor Java Muskindo diserbu dan pemesanan tiket lewat online terus mengalir. Ini belum pernah terjadi sebelumnya. Hanya dalam satu hari. Ya diulang lagi, hanya dalam satu hari, tulisan sold out itu sudah muncul di kaca loket. Pitbull memang populer di sini, tapi tidak disangka dapat menarik antusias sebegitu besarnya.

Sekali lagi Java Musikindo memperlihatkan kejeliannya dalam memilih artis yang akan ditampilkan. Serta menentukan arah permainan baru di bisnis promotor di Indonesia. Memantau pergerakan jumlah tiket yang terjual lewat Twitter dari Om Adrie sungguh mengagetkan sekaligus menarik. Tidak heran kepala Om Adrie semakin botak saja.

Atau dua cewek seperti foto di atas yang membuat tiketnya laku keras? Hmmmm...

Hip Master

No comments:

Post a Comment

 

Copyight © 2009 Live@Loud. Created and designed by