
Posting minggu lalu adalah membicarakan mengenai kebutuhan storage untuk menyimpan konten hiburan. Bisa dilihat lagi di sini. Setelah punya ruang yang cukup untuk menghimpun semua keserakahan kita, maka selanjutnya diperlukan cara untuk menikmatinya.
Kalau storage itu selalu berada di sebelah perangkat pemutar konten, maka tidaka ada masalah. Tapi seberapa sering storage itu akan selalu berada di samping perangkat? Bagaimana dengan kenyamanan menikmati konten kalau kita harus bergerak berpindah ruangan, atau bahkan bepergian sehingga kita harus meninggalkan storage di rumah?
Terdapat produk teknologi yang bisa memberikan kesenangan kita menikmati file hiburan digital ke mana pun kita melangkah. Salah satu produk yang ada di pasaran adalah Linksys by Cisco Media Hub, untuk singkatnya sebut saja Media Hub.

Sesuai namanya produk ini adalah tempat berkumpulnya konten hiburan, dan setelah dikumpulkan maka konten yang terdapat di dalamnya dapat dialirkan ke mana saja selama ada Internet berkecepatan tinggi. Internet berkecepatan tinggi diperlukan banget di sini agar konten seperti musik dapat distreaming tanpa patah-patah. Sungguh tidak enak kalau kita menikmati musik secara patah-patah. Jadi buat rumah yang punya koneksi Internet yang kecepatannya tanggung dan tidak unlimited penggunaannya, mimpi aja dulu deh.
Apalagi kalau kita punya perpusatakaan konten yang kapasitasnya gila banget. Akhirnya kita punya justifikasi terhadap keserakahan digital. Tidak cuma untuk dinikmati diri sendiri, konten yang yang tetap berad di rumah kita bisa dinikmati oleh orang lain. Tentu perlu password untuk masuk ke dalam Media Hub sebagai penjaga pintu. Karena itu pikirkan baik-baik siapa saja yang akan diberikan akses ke dalam alat canggih ini.
Apakah bisa dinikmati secara tanpa kabel juga? Hari gene harus pakai kabel juga? Tentu saja selama Internetnya cukup kencang. Pasang WiFi di rumah, maka hiburan bisa dinikmati di sudut mana pun di dalam rumah. Dengan teknis tambahan, konten tidak hanya bisa dinikmati lewat komputer saja, tapi juga bisa dinikmati di layar televisi. Kalau pun di luar rumah, asalkan koneksi WiFinya kencang, maka kita juga masih bisa mengakses dan menikmati konten.
Jadi kita tidak harus mengisi iPod (siapa juga yang punya Zune) dengan segalanya dan tidak perlu punya yang kapasitas 120GB? Perhatikan, cuma iPod Touch dan iPhone yang punya kemampuan WiFi. iPod lain dengan spec teknis lebih rendah tetntu tidak berlaku di sini. Dengan sedikit berkeringat dan tanya sana-sini yang mengaku ahli Apple, maka tidak perlu lagi repot mengantungi storage tambahan. Tinggalkan di rumah, dan biarkan Internet bekerja.
Hip Master
No comments:
Post a Comment